OPTIMALISASI PENGELOLAAN LABORATORIUM BIOLOGI BAGI GURU-GURU MGMP DI TANJUNG JABUNG BARAT

Authors

  • Retni Sulistiyoning Budiarti Universitas Jambi
  • Upik Yelianti Universitas Jambi
  • Harlis Harlis Universitas Jambi
  • Muhammad Erick Sanjaya Universitas Jambi
  • Raissa Mataniari Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.32332/d.v2i2.2292

Keywords:

Optimalisasi, Laboratorium Biologi

Abstract

Tujuan Pengabdian Masyarakat ini adalah membuka wawasan guru-guru  dalam  mengoptimalkan Pengelolaan Laboratorium di seluruh sekolah SMAN/MAS/MAN yang terhimpun dalam MGMP. Seperti diketahui bahwa MGMP di Tanjung Jabung Barat di bentuk untuk mewadahi seluruh guru-guru dalam meningkatkan  keprofesionalan  dan mengembangkan kualifikasi akademik dan kompetensi secara berkelanjutan dalam  bidang  ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni. Melalui pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan keprofesional guru dalam  mengelola laboratorium yang tersedia atau tidak tersedia  saat   pelaksanaan praktikum  bagi peserta didiknya.   Pengelolaan Laboratorium memiliki fungsi yang penting dalam pembelajaran : membangun pemahaman konsep siswa sekaligus pembuktian teori, menumbuhkan keterampilan dasar ilmiah mencakup kegiatan afektif, psikomotorik dan kognitif. Demikian pentingnya peran laboratorium tersebut maka diperlukan suatu perencanaan, pengoperasian, pemeliharaan, pengevaluasian  dan pengembangan laboratorium di sekolah  agar fungsi laboratorium dapat tercapai, dan peserta didik mendapatkan pengamalam konstekstual di laboratorium.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

04-03-2021

How to Cite

OPTIMALISASI PENGELOLAAN LABORATORIUM BIOLOGI BAGI GURU-GURU MGMP DI TANJUNG JABUNG BARAT. (2021). DEDIKASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(2), 302-310. https://doi.org/10.32332/d.v2i2.2292

Most read articles by the same author(s)