ISO 21001:2018: Upaya Mewujudkan Budaya Mutu pada IAIN Metro

Authors

  • Buyung Syukron Institut Agama Islam Negeri Metro
  • Fitri Sari Institut Agama Islam Negeri Metro
  • Sarah Ayu Ramadhani Institut Agama Islam Negeri Metro
  • Hasrun Afandi UmpuSinga Institut Agama Islam Negeri Metro
  • Muhammad Mujib Bhaidowi Institut Agama Islam Negeri Metro
  • Muhammad As’adur Rofik Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Batu Bara Sumatra Utara

DOI:

https://doi.org/10.32332/elementary.v8i2.5165

Abstract

Abstrak

IAIN Metro menjadi salah satu lembaga pendidikan tinggi yang memiliki urgensitas dan peran penting dalam ikut mencerdaskan pembangunan bangsa sekaligus menjadi salah satu instrumen penentu dalam mewujudkan insan pendidikan yang berakhlakul karimah. Konsistensi dan komitmen manajemen budaya mutu menjadi kata kunci bagi IAIN Metro dalam mencapai kualitas output yang dihasilkan. Artikel ini bertujuan untuk menggali informasi dan fakta melalui data-data yang ada di IAIN Metro dalam menjamin komitmen terselenggaranya budaya mutu melalui penerapan ISO 21001:2018. Metode yang digunakan dalam menggali berbagai informasi dan fakta tentang penerapan ISO 21001:2018 dalam kerangka penguatan manajemen mutu pada IAIN Metro dilakukan melalui pendekatan kualitatif. Informan dalam penelitian ini terdiri dari pimpinan IAIN Metro, Ketua-Ketua lembaga, dan pimpinan fakultas. Untuk mendapatkan data dan informasi yang valid dan akurat, maka pengumpulan data dilakukan melalui interview, observasi dan dokumentasi, Teknik analisis data yang digunakan adalah display, data reduction, dan drawing conclussions. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan ISO 21001:2018 dalam memperkuat manajemen budaya mutu di IAIN Metro dilakukan melalui Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan (SMOP) dengan menerapkan model tata kelola organisasi yang berkualitas melalui sinergisitas seluruh komponen dan elemen yang ada dengan merujuk pada klausul yang diatur dalam ISO 21001:2018. Memang dalam penguatan manajemen budaya mutu pada IAIN Metro ISO 21001:2018 bukanlah satu-satunya instrumen, tapi kehadiran instrumen tersebut dirasakan mampu menjadi instrumen yang mendukung eksistensi proses, sistem, komitmen dan kebijakan yang diterapkan berdasarkan klausul yang ada pada ISO 21001:2018 tersebut.

Kata Kunci: ISO 21001:2018, Manajemen Mutu, Budaya Mutu, SMOP

Downloads

Published

2022-12-27