PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS NILAI-NILAI ISLAMI BERDASARKAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL

Authors

  • Sulis Tiana IAIN Metro
  • Juitaning Mustika IAIN Metro
  • Filla Rohani IAIN Metro

DOI:

https://doi.org/10.32332/linear.v4i1.6889

Keywords:

LKPD, nilai-nilai islami, dan pendekatan kontekstual

Abstract

Penelitian dilakukan di Mts N 1 Lampung Timur  yang seelumnya hanya menerapkan bahan ajar buku cetak. Pada hal ini, proses pembelajaran masih kurang menarik dan kurang menumbuhkan semangat siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar cetak LKPD berbasis nilai-nilai islami berdasarkan pendekatan kontekstual dengan materi Garis dan Sudut pada kelas VII SMP/MTs N 1 Lampung Timur Semester Genap. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan atau Research and development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development or production, Implementation, and Evaluation). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar angket validasi ahli materi, media dan agama untuk mengetahui kevalidan LKPD, sedangkan untuk mengetahui kepraktisan LKPD menggunakan angket respon peserta didik. Hasil penilaian kevalidan diperoleh dari validasi ahli materi 81,5% pada kategori sangat valid, ahli media 71,8% pada kategori valid serta ahli agama 9,0% termasuk kedalam kategori sangat. Sedangkan hasil penilaian kepraktisan berdasarkan angket dari peserta didik yang diberikan kepada 10 siswa memperoleh nilai rata-rata 87,8%  termasuk kedalam kategori sangat praktis. Hasil penelitian ini dikatakan layak digunakan berdasarkan analisis data kevalidan dan kepraktisan

References

Al-Qur’an. ‘Surat Ar-Ra’ad,’ N. D.
Alaiba, Delfia, Shalahudin, & Siregar, N. (2021). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Terintegrasi Nilai-Nilai Islam Pada Pembelajaran Tematik Di Kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Nurul Yaqin Simpang Sungai Duren. UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.
Amir, M. F. (2015). Pengaruh Pembelajaran Kontekstual Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Sekolah Dasar. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan. http://eprints.umsida.ac.id/id/eprint/330
Fitri Handayani, S. A. (2019). Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Bernuansa Islami dalam Pembelajaran Matematika. E-DuMath, 5(1), 20–31.
Ihsani, N., Idrus, A. Al, & Jamaludin, J. (2020). Perangkat Pembelajaran Biologi Berbasis Masalah Terintegrasi Nilai-Nilai Islami Untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep Peserta Didik. Jurnal Pijar Mipa, 15(2), 103–109. https://doi.org/10.29303/jpm.v15i2.1326
Riduwan, & Akdon. (2015). Rumus Dan Data Dalam Analisis Statistik. Alfabeta.
Sariningsih, R. (2014). Pendekatan Kontekstual Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Matematis Siswa Smp. Infinity Journal, 3(2), 150. https://doi.org/10.22460/infinity.v3i2.60
Siagian, M. D. (2016). Kemampuan koneksi matematik dalam pembelajaran matematika. MES: Journal of Matematics Education and Science2, 2(1), 58–67.
Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Alfabeta.
Susilawati, S., & Zulfah, Z. (2020). Tahap Preliminary Research Pengembangan LKPD Matematika Berbasis Kewirausahaan pada Materi SPLTV Kelas X SMA. Mathema: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(2), 55. https://doi.org/10.33365/jm.v2i2.686
Wulantina, E. (2017). Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika 2017 UIN Raden Intan Lampung 6 Mei 2017. 297–301.

Additional Files

Published

2023-05-22