PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE BERKIRIM SALAM DAN SOAL UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR PADA MATERI POKOK LOGIKA MATEMATIKA SISWA KELAS X-3 SMAN 2 LEMBAR TAHUN PELAJARAN 2019/2020
DOI:
https://doi.org/10.32332/linear.v1i2.2946Keywords:
Aktivitas Siswa, Prestasi Belajar Siswa dan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Berkirim Salam dan SoalAbstract
Salah satu kelemahan mendasar dalam pembelajaran matematika di kelas X-3 SMAN 2 Lembar yaitu kurangnya aktivitas siswa, siswa cenderung pasif, jenuh dan kaku dalam proses pembelajaran. Hal ini disebabkan karna metode yang digunakan guru dalam pembelajaran bersifat konvensional, dimana dalam proses belajar guru mendominasi proses pembelajaran. Hal ini berdampak pada rendahnya aktivitas dan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Salah satu alternatif model pembelajaran yang dapat meningkatkan aktivitas dan prestasi siswa dalam melajar adalah model pembelajaran kooperatif tipe berkirim salam dan soal.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas dan prestasi belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe berkirim salam dan soal. Penelitian ini dilakukan di SMAN 2 Lembar dengan jumlah siswa sebanyak 28 orang dan dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, evaluasi, dan diakhiri refleksi tiap akhir siklus. Dari hasil penelitian, aktivitas siswa pada siklus I memperoleh rata-rata skor 11,33 dengan kategori cukup aktif dan hasil ketuntasan belajar pada siklus I terdapat 15 orang siswa yang tuntas dari 28 siswa yang mengikuti tes atau ketuntasan klasikal sebesar 53,57%. Ini menunjukkan bahwa ketuntasan belajar siswa belum tercapai.Pada siklus II aktivitas siswa meningkat menjadi 14,31 dengan kategori aktif dan ketuntasan belajar siswa terdapat 25 siswa yang tuntas dari 28 siswa yang mengikuti tes atau sebesar 89,28%.Hal ini menunjukkan aktivitas siswa dan ketuntasan belajar sudah tercapai karena aktivitas siswa tergolong aktif dan ketuntasan belajar mencapai kurang lebih atau sama dengan 85% dalam satu kelas dengan perolehan skor lebih besar atau sama dengan 68. Dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe kooperatif tipe berkirim salam dan soal dapat meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar matematika siswa kelas X-3 SMAN 2 Lembar tahun pelajaran 2019/2020 pada materi pokok Logika matematika.
References
Arikunto, S. 2005. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Paraktek, Jakarta: Rineka Cipta.
----------------. 2007. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
----------------. 2008. Penelitian Tindakan Kelas, Jakarta: Bumi Aksara.
Depdikbud. 2004. Model-Model Pengajaran dalam Pembelajaran Sains. Jakarta: Depdikbud .
Depdiknas. 2004. Materi Pelatihan Terintegrasi. Jakarta: Depdiknas.
Djamarah, S.B. 1994. Prestasi dan Kompetensi Guru. Jakarta: Usaha Nasional.
------------------. 2002. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta.
Hamalik, O. 2001. Perencanaan Pengajaran Berdasarkan Pendekatan System. Jakarta: Bumi Aksara.
---------------. 2007. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara.
Huda, M. 2011. Cooperative Learning. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Isjono. 2007. Cooperatif Learning. Bandung: Alfabeta.
--------. 2010. Cooperative Learning : Efektivitas Pembelajaran Kelompok. Bandung: Alfabeta.
Kusuma, I. 2007. Peningkatan Prestasi Belajar Biologi dan Motivasi Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Examples Non Examples Kelas XI IPA SMA NEGERI 1 Empang Tahun Ajaran 2010/2011. Skripsi Jurusan Pendidikan biologi: FPMIPA IKIP Mataram.
Lie, A. 1999. Metode Pembelajaran Gotong Royong, Surabaya: Citra Media.
--------. 2007. Cooperatif Learning. Jakarta: Grasindo.
Nurkencana, W. dan Sunartana, PPN. 1990. Evaluasi hasil belajar. Surabaya: Usaha Nasional.
Rosidah. 2011. Penerapan Pendekatan Konstruktivisme Sebagai Upaya Meningkatkan Aktivitas Dan Prestasi Belajar Siswa Kelas VIIg SMP Negeri 8 Mataram Pada Materi Pokok Segitiga Tahun Pelajaran 2010/2011. Skripsi Jurusan Pendidikan Matematika: FPMIPA IKIP Mataram.
Rohani, A. 2004. Pengelolaan Pengajaran. Jakarta: Rineka Cipta.
Sardiman. 2009. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT Grafindo Persada.
------------. 2007. Interaksi dan Motivasi Belajar mengajar. Jakarta: PT Grafindo Persada.
Sudjana, N. 1987. Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algresindo.
--------------. 2002. Metode Statistik. Bandung: Tarsito.
Suprijono. 2009. Cooperative Learning. Yokjarta: Pustaka Pelajar.
Usman, M.U. 1995. Menjadi Guru Professional. Bandung: Remaja Purdakarya.
Wardani, I.G.A.K, dkk. 2002. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Depdiknas.
Winaja, W. dkk. 2011. Pedoman Pembimbingan dan Penulisan Karya Ilmiah. Mataram: FPMIPA IKIP Mataram.
Winaptaputra, U.S, dkk. 1992. Strategi Belajar Mengajar Matematika. Jakarta: Depdikbud.
Zainul, A. 2005. Tes dan Assesmen di SD. Jakarta: Universitas Terbuka.