Kesesuaian Timbangan dalam Perspektif Ekonomi Islam Studi pada Pedagang Beras di Pasar Sungguminasa Kabupaten Gowa
DOI:
https://doi.org/10.32332/adzkiya.v7i2.2019Keywords:
Timbangan, Ekonomi Islam, Pedagang berasAbstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui Kesesuaian Timbangan dalam Perspektif Ekonomi Islam Studi pada pejual Beras di Pasar Sungguminasa Kabupaten Gowa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Pendekatan penelitian yang dilakukan oleh peneliti adalah pendekatan sosiologi dan ekonomi Islam. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini Observasi, Wawancara , dan dokumentasi. Teknik Pengelolaan dan Analisis data yang digunakan yaitu Reduksi data, Penyajian Data dan Penarikan Kesimpulan atau Verifikasi.
hasil penelitian dan analisis yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa praktek kesesuaian timbangan penjual beras di Pasar Sungguminasa Kabupaten Gowa masih belum sesuai dengan prinsip ekonomi Islam yaitu prinsip nubuwah yang memegang teguh sifat shiddiq (kejujuran) . Ketidak sesuaian ini disebabkan karena beberapa hal yaitu dari timbangan yang digunakan sudah tidak layak misalnya per timbangan yang sudah tidak berfungsi normal, atau mengalami kerusakan lainnya, selain karena itu ketidaksesusian ini juga disebabkan karena perilaku penjual beras itu sendiri yang memang dengan sengaja melakukan ketidaksesuaian timbangan karena ingin mendapatkan keuntungan yang lebih banyak.
Kata Kunci: Timbangan, Ekonomi Islam, Pedagang Beras